SIDOREJO – Keluarga Banom NU (Badan Otonom Nahdlatul Ulama’) desa Sidorejo mengadakan ziaroh touring dalam rangka menyambut datangnya tahun baru Islam 1441 H. (Ahad, 01/09)
Ziaroh touring dalam rangka menyambut tahun baru Islam Desa Sidorejo diikuti oleh beberapa anggota Banom NU, diantaranya IPNU dan IPPNU, GP Ansor, dan Fatayat. Selain itu, ziaroh ini juga diikuti oleh Ustadz Khoirul Amar selaku pembina Ansor Banser yang sekaligus memimpin pembacaan tahlil dan do’a. Adapun makam yang menjadi tujuan untuk berziaroh adalah makam-makam sesepuh yang ada di Desa Sidorejo yakni, Dukuh Talok, Dukuh Cluluk, kemudian dilanjutkan ke makam Syeikh Maulana Maghribi dan Syeikh Ki Ageng Wonobodro .
Ziarah touring ini merupakan salah satu agenda rutin yang dilakukan setiap dua bulan sekali. Adapun tujuan diadakannya ziarah touring ini agar Banom NU Desa Sidorejo dapat mengenal sesepuh ataupun para wali yang sudah wafat baik yang ada di Desa Sidorejo maupun disekitarnya. Selain itu dengan mengajak Banom NU berziaroh khususnya IPNU IPPNU yang masih pelajar agar dapat meneladani perilaku dan perjuangan mereka dalam menegakkan NKRI dan dakwah islam.
Keluarga Banom NU yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini sudah stand by berkumpul sejak pukul 07.00 WIB di makam Dukuh Talok yang merupakan tujuan ziaroh yang pertama yakni makam Syeikh Abdul Muhyi yang akrab disapa dengan Ki Kajoran. Kemudian ziaroh dilanjutkan ke Dukuh Cluluk di makam Mbah Satiman bin Mbah Bromo Kendali Sodo, makam Mbah Din dan K.H. Bukhori di dukuh Krandon, serta makam K.H. Idris di Dukuh Jemawu.
Setelah berziaroh di makam sesepuh Desa Sidorejo yang telah wafat, ziaroh dilanjutkan ke makam Syeikh Maulana Maghribi dan Syeikh Ki Ageng Wonobodro di daerah Wonobodro, Blado. Pembacaan tahlil dan do’a di makam Wonobodro merupakan kegiatan penutup ziarah di Wonobodro Blado, setelah itu Keluarga Banom NU Desa Sidorejo pulang dan ditengah perjalanan Keluarga Banom NU Desa Sidorejo makan siang bersama di Rumah makan Teras Bali, Bandar.
Harapan adanya ziaroh touring ini, Keluarga Banom NU Desa Sidorejo semakin kompak. Selain itu, dengan ziaroh juga mengingatkan kita kepada Allah SWT bahwa, segala sesuatu yang ada dibumi dan dilangit akan kembali pada-Nya, sehingga menambah semangat kita untuk semakin rajin beribadah kepada Allah SWT.