Limpung, NU Batang
Dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran, anggota Banser di bawah koordinasi Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Limpung, Kabupaten Batang, turun tangan langsung mengatur lalu lintas di Jalan Raya Limpung – Banyuputih. Kegiatan ini dipimpin oleh Romli, Ketua PAC GP Ansor Limpung, yang menekankan pentingnya menjaga fokus dalam pengaturan lalu lintas, terutama di tengah kesibukan arus mudik.
Kegiatan pengaturan lalu lintas ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kelancaran arus mudik namun juga sebagai wujud dari kedisiplinan dan tanggung jawab sosial anggota Banser GP Ansor Limpung dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.
Di tengah tugas yang melelahkan, anggota Banser juga menjalani ibadah puasa. Romli berharap semua anggota tetap semangat menjalankan tugas tanpa mengurangi kewajiban puasanya. “Harapannya, ini menjadi tambah berkah bagi seluruh anggota yang bertugas,” ujar Romli Senin (8/4/2024).
Tugas pengaturan lalu lintas ini berlangsung dari Minggu, 7 April 2024, hingga Selasa, 9 April 2024, bertempat di pertigaan gang masuk terminal Jalan Raya Limpung – Banyuputih. Heri Artanto, Kasatkoryon Banser Limpung, memastikan bahwa arus lalu lintas berjalan lancar.
“Keselamatan para pemudik merupakan prioritas utama. Jalan raya terpantau lancar dan ramai,” ucap Heri.

Suwandi, Sekretaris Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kabupaten Batang, menyatakan apresiasi kepada jajaran Satkoryon Banser yang telah berkontribusi penuh di masing-masing posko. “Malam ini kami menyambangi posko Limpung, terpantau ramai lancar meskipun sudah malam,” kata Suwandi.
Para pemudik yang melintasi jalur Banyuputih-Limpung diingatkan untuk berhati-hati mengingat jalur tersebut sangat rawan kecelakaan. Pihak Banser berupaya maksimal untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan para pemudik selama perjalanan.
Pewarta : Muhammad Asrofi