Rabu, Juli 2, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sinergi MWC NU Bandar, Sisnu, dan Lazisnu Perkuat Basis Data dan Program Sosial

Bandar, NU Batang.

Bandar, 25 April 2025 – Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Bandar menggelar Rapat Koordinasi bersama Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (Laziznu) serta Sistem Informasi Nahdlatul Ulama (Sisnu) pada Jumat (25/4/2025) di Gedung MWC NU Kecamatan Bandar.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Ranting NU se-Kecamatan Bandar, admin Sisnu, dan pengurus Laziznu tingkat ranting. Rapat ini bertujuan untuk menindaklanjuti program pendataan warga NU serta menjalankan program Lazizsnu di tingkat ranting.

Dalam sambutannya, H. Qodim, Wakil Ketua Bidang Organisasi, Pengkaderan, dan Anggota MWC NU Bandar, menyampaikan bahwa tahun ini merupakan tahun pertama periode kepengurusan MWC NU Bandar untuk program pendataan warga NU. “Ini adalah langkah penting dalam memperkuat basis data keanggotaan NU di Kecamatan Bandar,” ujarnya.

Sementara itu, Haji Sani, Wakil Ketua Bidang Sosial Ekonomi MWC NU Bandar, menyoroti pentingnya dukungan finansial untuk kegiatan NU dan badan otonom (Banom) NU. “Seandainya Koin NU masih berjalan seperti dulu, kita bisa lebih membantu kegiatan-kegiatan NU dan Banom NU se-Kecamatan Bandar,” ungkapnya.

Rapat ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara Laziznu, Sisnu, dan pengurus ranting dalam memperkuat program keumatan di Kecamatan Bandar. Dengan pendataan yang lebih terstruktur dan optimalisasi dana sosial, diharapkan NU Kecamatan Bandar dapat lebih berkontribusi bagi masyarakat.

Pewarta: Misbachul Munir

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

MEDIA SOSIAL

2,100FansSuka
1,374PengikutMengikuti
128PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles