Categories: Uncategorized

Aditya dan Tiya, Nahkoda Baru IPNU IPPNU Sidorejo

nubatang.or.id – Nahkoda baru Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama’ (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama’ (IPPNU) Desa Sidorejo Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang Jawa Tengah.

Hal ini melahirkan sosok leader yaitu Muhammad Aditya Irfani sebagai ketua IPNU yang baru, masa khidmat 2021-2023 dari hasil keputusan Rapat Anggota IPNU, sedangkan Dwi Listiani menjadi ketua IPPNU terpilih masa bakti 2021-2023 hasil dari keputusan Konferensi Ranting (KONFERTING) IPPNU Desa Sidorejo.

Acara yang dipusatkan di Gedung Raudlatul Athfal Masyithoh Desa Sidorejo, dilaksakan pada Ahad (24/1). Dihadiri pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU dan IPPNU Kecamatan Warungasem, anggota IPNU dan IPPNU Desa Sidorejo dan Wakil Ketua Tanfidziyah NU Desa Sidorejo Ustadz Ubaydillah sekaligus membuka acara.

Setelah terpilih, Aditya mengungkapkan bahwa diberikan amanah memimpin organisasi itu susah-susah gampang, di sisi lain mendapatkan kepercayaan mempimpin organisasi IPNU adalah suatu anugerah.

“Akan tetapi saya akan menjaga kepercayaan ini dengan baik, tentunya menjalankan amanah  bersama-sama untuk mewujudkan cita-cita pelajar berkreasi dan berinovasi,” terangnya.

Aditya juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan amanah yang diberikan oleh pengurus dan anggota IPNU Desa Sidorejo.

“Mohon do’a dan bimbinganya, semoga saya dapat menjalankan amanah ini dengan baik.  Semoga IPNU IPPNU Desa Sidorejo jiwa solidaritasnya semakin meningkat,” tambahnya.

Senada dengan yang disampaikan ketua IPPNU terpilih Dwi Listiani, bahwa dirinya akan semaksimal mungkin atas amanah yang diberikan, nantinya akan fokus penjaringan minat dan bakat anggota IPPNU Desa Sidorejo supaya mudah terealisasikan.

“Saya yakin anggota IPPNU Desa Sidorejo mempunyai passion dibidang masing – masing, saya sangat mengapresiasi bakat tersebut,” kata Tiya.

Tiya juga mengajak seluruh anggota untuk mewujudkan Pelajar NU Desa Sidorejo yang bekualitas dan berpotensi.

“Jangan malu-malu di sini kita belajar dan berkembang bersama, tanpa kalian saya tidak dapat mewujudkan cita-cita untuk menuju pelajar yang produktif,” terangnya.

Lanjutnya, progam kepengurusan sebelumnya sudah baik, akan kami pertahankan dan tingkatkan progam yang belum sempat terealisasikan. Jangan berhenti berkreasi serta berinovasi.

“Saya dan pengurus memohon do’a restu serta bimbingan dari pembina, senior juga seluruh anggota,’’ pungkasnya.

Kontributor  : Septy Aisah

Editor : Muhammad Asrofi

redaksi nubatang

Recent Posts

Ansor Limpung Siapkan Kaderisasi Intensif, PKD dan Diklatsar Digelar Juni Ini

Limpung, NU BatangPimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Cabang Limpung mengumumkan agenda kaderisasi…

18 jam ago

Pimpinan Ranting GP Ansor Rowosari Gelar Selapanan Rutin

Limpung, NU BatangPimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Rowosari kembali menyelenggarakan kegiatan Selapanan rutin…

5 hari ago

Pelantikan Bersama, NU Bawang Siap Menjalankan Program Memuliakan Umat

Bawang, NU BatangMajelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) dan badan otonom (banom) NU Kecamatan…

5 hari ago

Dokumentasi Konfercab XVIII NU Batang

Konferensi Cabang (Konfercab) XVIII NU Batang menjadi tonggak bersejarah dalam perjalanan NU Batang yang telah…

6 hari ago

PK PMII SHS Batang Resmi Dilantik, NU Batang Dukung Dirikan PC PMII Batang

Pelantikan PK PMII Syech Hasan Surgi UNIS

6 hari ago

Kiai Muhammad Luthfi dan Ahmad Munir Malik Terpilih Pimpin PCNU Batang 2024-2029

Bawang, NU BatangKH Muhammad Luthfi dan Ahmad Munir Malik terpilih untuk memimpin Pengurus Cabang Nahdlatul…

1 minggu ago