Edit

BERANDA

Kampanyekan Pakai Masker, Pelajar NU di Limpung bagikan 500 Masker gratis ke Masyarakat

Bagikan :

“Karena masih ada yang belum pakai masker maka kami beri mereka masker gratis agar mereka sadar dan senantiasa pakai masker saat keluar rumah” Ujar Ketua Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) desa Limpung.

Kegiatan dengan nama Gerakan Sejuta Masker ini digelar dalam rangka mengkampanyekan kepada masyarakat supaya selalu memakai masker saat keluar rumah guna menekan angka penularan virus corona yang berada di wilayah Kecamatan Limpung.

Sebanyak  500 masker dibagikan secara gratis oleh Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) desa Limpung, Kecamatan Limpung Kabupaten Batang pada Minggu sore (10/5).

Ada dua titik lokasi pembagian masker gratis, yang pertama di Kawasan Alun-Alun Limpung, dan yang kedua berada di Jalan Diponegoro depan Sekolah Dasar Negeri (SD N) 01 Limpung yang dibagikan selama kurang lebih satu jam dari pukul 16.15 sampai 17.15 WIB.

Sasaran utama yang mendapatkan masker gratis adalah warga yang kurang mampu dan profesi yang rentan kontak fisik seperti Tukang Ojek, Tukang Parkir, Tukang Becak, dan Pedakagang Kaki Lima (PKL) yang berada di piggir jalan dari Alun-alun hingga Terminal Limpung.

Dengan mengusung tema Saling Jaga dan Saling Bantu Ketua IPPNU Ranting Limpung Najunda berpesan kepada masyarakat untuk senantiasa menerapkan pola hidup sehat, menjaga kebersihan lingkungan masing-masing dan kepada yang terpaksa keluar rumah karena hendak membeli barang barang pokok seperti makanan lainnya agar tidak lupa memakai masker dan tetap  menerapkan Physical Distancing atau jaga jarak seperti anjuran pemerintah.

“Kepada semua masyarakat untuk tetap di rumah saja dan apabila terpaksa keluar selalu terapkan jaga jarak aman, dan hindari kerumunan” ujar Junda sapaan akrab beliau.

Ia juga berharap dengan acara bagi bagi masker gratis agar digunakan sebaik-baiknya

“Semoga dengan adanya kegiatan ini masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga diri agar terhindar dari virus corona, dengan salah satunya ialah memakai masker saat keluar rumah” lanjut beliau.

Sejauh ini tercatat ada 3 warga di Kecamatan Limpung yang positif terkena virus SARS-CoV-2 ini, dan ada 4 warga yang berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dan ada 9 warga yang masuk kategori Orang Dalam Pengawasan (ODP).

Masing-masing desa di kecamatan Limpung pun sudah mulai melakukan langkah preventif dengan membuat pintu masuk yang dijaga oleh tim relawan desa agar memperkecil akses keluar masuk masyarakat luar ke desa tersebut.

Oleh : Hafedz Maschun