Pertemuan sejumlah Eks Aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) asal Kabupaten Batang menghasilkan keputusan membentuk ikatan alumni (16/02/2020). Selain silaturahim, pertemuan yang digelar di Desa Kembang Langit Kabupaten Batang ini juga selipi dengan diskusi publik bertema “Strategi Mengelola dan Menguasai Pemerintahan Demi Terwujudnya Masyarakat yang Adil dan Makmur”. Dalam diskusi tersebut, AS Burhan, yang juga didaulat sebagai dewan penasehat IKA PMII Batang, diminta untuk menjadi pemantik.
Selain dihadiri oleh puluhan alumni PMII dari berbagai kampus, pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Pengurus Wilayah IKA PMII Jawa Tengah. Abdul Hamid berharap IKA PMII khususnya Kabupaten Batang bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memperdayakan masyarakat di Kabupaten Batang.
“Artinya, IKA PMII Batang ini menjadi organisasi yang inklusif bagi masyarakat luas. Bukan eklusif hanya bagi pihak-pihak tertentu saja” terang Hamid yang juga menjabat Ketua Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah ini.
Menyambung Abdul Hamid, salah satu tokoh pemberdayaan masyarakat desa di Kabuopaten Batang, M Hasan juga menegaskan bahwa IKA PMII harus mampu menjadi jembatan bagi masyarakat desa untuk menyalurkan aspirasinya.
“Saya berharap IKA PMII dapat menjadikan desa sebagai basis gerakan. Sekaligus menyuarakan agar para aktivis dan sarjana terbaik Batang yang tersebar diseluruh Indonesia untuk bersatu membangun Batang dengan kapasitas masing masing” kata M Hasan.
Di pertemuan tersebut juga diputuskan beberapa hal menyangkut keorganisasian seperti pembentukan struktur. Secara aklamasi, sahabat Nurul Mubin terpilih sebagai ketua, Ahmad Suyuti sebagai Sekretaris dan Achmad Zuhri sebagai Bendahara. Sedangkan untuk kelengkapan struktur akan dirapatkan dalam waktu dekat. (Ed. ZA)