Minggu, Februari 16, 2025
spot_img

LULUS 100%: Siswa SMK Al-Sya’iriyah Limpung Lakukan Bakti Sosial

Limpung – Meluapkan rasa syukur atas kelulusan, siswa SMK Al-Sya’iriyah melakukannya dengan sujud syukur serentak dan aksi simpatik dalam bingkai Forum Siswa Bermartabat (FORSIBAT), (3/6/21).

Momen kelulusan merupakan hal yang dinantikan oleh siswa di masing-masing tingkatan, mulai dari SD, SLTP hingga SLTA. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan momen ini, tak terkecuali siswa-siswi SMK Al-Sya’iriyah Limpung yang mengekspresikan kebahagiaannya dengan melakukan kegiatan yang positif dan inspiratif.

Rangkaian aksi simpatik pengabdian masyarakat dimulai dari hari kelulusan. Siswa sujud syukur serentak setelah menerima pengumuman lulus dari Ujian Sekolah (US) dan Uji Praktik Kompetensi (UPK) yang di selenggarakan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) dan dilanjutkan sungkem dengan orang tua dirumah masing-masing karena pengumuman kelulusan dilakukan secara online. Sorenya, Forsibat SMK Al-Sya’iriyah Limpung menyambangi Desa Ngroto kecamatan Reban untuk berbagi sembako kepada Yatim, Janda dan Duafa yang sebelumnya sudah koordinasi dengan Pemerintah Desa (Pemdes) setempat.

Pada kesempatan ini, sumbangsih dari generasi muda sangat dinantikan. “Budaya berkreasi dan menginovasi kegiatan pasca hasil belajar selama tiga tahun menjadi menu wajib bagi seluruh civitas akademik SMK Al-Sya’iriyah Limpung yang harus selalu dilestarikan,” ujar Hamam Nasrudin selaku kepala sekolah.

“Kami berinisiatif melakukan kegiatan yang berbeda dari kebanyakan siswa, Pandemi tidak menyurutkan semangat kami untuk tetap bisa bermanfaat bagi masyarakat, karena itu bentuk rasa syukur kami,” jelas Turyono Pawit, koordinator aksi.

Sementara itu di hari berikutnya donor darah sukarela menjadi lanjutan aksi simpatik yang melibatkan guru, siswa dan masyarakat umum dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Selain SMK Al-Sya’iriyah Limpung adalah sekolah kesehatan yang berintegrasi dengan pentingnya donor darah bagi kesehatan tubuh, juga sangat bermanfaat bagi masyarakat yang sedang membutuhkan. Aksi di akhiri dengan bakti sosial bersih tempat ibadah sekaligus pembagian alat kebersihan dan bagi sembako di Desa Branti Jurangagung, Plantungan, Kendal.

KH Agus Musyafak Syair ketua Yayasan Islam Al-Sya’iriyah Limpung mendukung terlaksananya aksi kelulusan tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi atas apa yang dilaksanakan oleh para siswa-siswi kami karena dari rangkaian kegiatan Ini mengajarkan kepada kita bahwa berbagi kepada sesama tidak hanya berupa materi saja akan tetapi apapun yang mampu kita berikan dan bernilai manfaat bagi masyarakat tetap bernilai ibadah,” tuturnya.

Pewarta : A Subhan

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

MEDIA SOSIAL

2,100FansSuka
1,374PengikutMengikuti
128PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles