Batang, NU Batang
Dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun 2022 KopsimNU Batang memberikan bantuan kepada Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Batang sebesar Rp 60 juta pada Sabtu (18/2/2023).
Hadiah diberikan oleh Ketua KopsimNU Abdurrahman kepada Ketua PCNU H Ahmad Taufiq secara langsung. Ketua PCNU didampingi juga oleh Ketua LAZISNU Batang Gus Shidqon dan panitia pembangunan RSNU yang diwakili oleh Ahmad Munir Malik.
Sumbangan senilai 60 juta itu dibagi tiga, untuk PCNU sebesar Rp 35.000.000, LAZISNU sebesar Rp 10.000.000 dan pembangunan Rumah Sakit NU sebesar 25.000.000.
“Semoga KopsimNU bisa memberikan manfaat bukan hanya kepada anggota dan karyawan tetapi juga untuk NU secara organisasi, ungkap Abdurrahman.
Memang masih kecil jumlahnya 60 juta tetapi kita akan terus meningkatkan kontribusi untuk NU, semoga tahun demi tahun semakin besar. Acara yang dilaksanakan di gedung PCNU Batang itu dihadiri oleh Pengurus KopsimNU lengkap, Dinas Diskoperindag Batang dan Dewan Koperasi (Dekopin) serta anggota KopsimNU.
Menurut wakil Dekopin Batang H.Muhammad Isnanto KopsimNU ini cukup bagus dan sehat. Indikatornya bisa melaksanakan RAT tepat waktu. Sedangkan sambutan dari Diskoperindag memuji KopsimNU karena likuiditas, rentabilitas dan solvabilitas cukup tinggi untuk ukuran di kabupaten batang.
“Likuiditas diatas 100 tepatnya 111, rentabilitas dan solvabilitas masih di atas 80,” ungkap Subiyanto wakil Diskoperindagkop.
Ia berharap semua bisa berpartisipasi dengan baik agar ke depan semakin baik perkembangan KopsimNU.
Kontributor: Jabir Al Faruqi
Editor: Muhammad Asrofi