Majelis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor Pimpinan Cabang GP ANSOR Batang menggelar Dirosah Ula 2 di Pondok Pesantren Al Fadhlu Desa Tombo, Bandar, Batang (13/02/2021).
Kegiatan pendidikan dan pengkaderan yang diperuntukkan untuk kader-kader Ansor dari kalangan para ustaz dan kiai muda di Kabupaten Batang ini dilaksanakan dengan menjalankan protokol kesehatan.
“Karena masih kondisi pandemi, maka jumlah pesertanya juga dibatasi dengan pengawasan ketat dari Banser Protokoler Satkorcab Batang,” tutur salah satu panitia.
Dalam sambutannya, Ketua MDS Rijalul Ansor Kabupaten Batang, Abdus Syakur mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya Dirosah Ula adalah untuk menguatkan paham Ahlussunnah wal Jama’ah (Aswaja) di kalangan kiai muda Nahdlatul Ulama (NU) yang berada di bawah naungan MDS Rijalul Ansor.
“Acara ini merupakan yang kedua kalinya yang digelar oleh MDS Rijalul Ansor Kabupaten Batang. Untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada Pengurus Pusat dan Pengurus Wilayah MDS Rijalul Ansor yang telah berkenan hadir untuk menyampaikan banyak hal mengenai penguatan Islam Aswaja An Nahdliyah,” jelas laki-lali yang akrab dipanggil Kang Syakur ini.
Kang Syakur menambahkan, bahwa dalam Dirosah Ula ini, para kiai muda diberikan pemantapan mengenai paham Aswaja yang selanjutnya akan menjadi bekal bagi kiai muda NU dan menegaskan jati diri mereka sebagai Nahdliyin yang mumpuni dalam berdakwah.
Acara Dirasah Ula 2 ini juga dihadiri oleh Ketua Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor, H. Maulana Yusup, S.IP. Dalam sambutannya ia menyatakan sebuah harapan, bahwa setelah selesai kegiatan ini, para kiai muda NU bisa lebih meningkatkan kualitas dakwah dan menyebarkan ajaran ahlussunah wal jama’ah (Aswaja).
Dengan harapan mencapai hasil maksimal, Dirosah Ula 2 ini mengundang beberapa nara sumber yang berkualitas, baik dari Pengurus Pusat maupun Pengurus Wilayah PW GP Ansor JawabTengah: KH. R Machfudz Hamid, KH Hakimudin, H Sholahudin Aly, KH Hanif Mahfudz, M. Hum, KH Aji Nugroho, Lc MPd, KH Abdullah Syafiq, SH, MH, KH Aunulloh A’la Habib, Kyai Zidni Ilman, Kiai Abrori MAg.
Pewarta: Irvan