Sabtu, Februari 15, 2025
spot_img

LAZISNU Limpung Berikan Pengobatan Gratis

Limpung, NU Batang
NU-Care Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang memberikan layanan Pengobatan Gratis kepada masayarakat umum pada Ahad (27/11/2022).

Lembaga dibawah naungan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Limpung ini melaksanakan program kesehatan bersamaan dengan kegiatan Pengajian Anjangsana Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat dan Muslimat Limpung yang dipusatkan di Dukuh Pencar Desa Rowosari.

Pengobatan gratis dilayani oleh dr. Novi Arya, dr. Rima Puspita, H. Kusnadi Amk dari Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (LKNU) Limpung dan tim kesehatan khusus dari LAZISNU Limpung.

Direktur NU-Care LAZISNU Limpung, Muhamad Sofa mengungkapkan layanan pengobatan gratis diberikan untuk masyarakat umum. Program ini rutin dilaksanakan setiap momen pelaksanaan Anjangsana PAC Fatayat dan Muslimat Limpung.

Salah satu warga sedang melakukan pemeriksaan dengan dokter

“Pada kali ini bertempat di Ranting Rowosari, Alhamdulillah pada kesempatan kali ini ada 140 orang pasien/masyarakat terlayani,” ungkap Sofa.

Ia mengatakan program ini meliputi pelayanan-pelayanan diantaranya yaitu pemeriksaan kesehatan, cek tensi darah, konsultasi kesehatan, cek gula darah, cek kolesterol, cek asam urat dan layanan farmasi. Yang semua itu dilayani tanpa dipungut biaya alias gratis.

“Tim kesehatan khusus dari LAZISNU Limpung selalu tetap setia dengan ikhlas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Terimakasih kepada semua agniya’, munfiq, muzzaki, yang telah mempercayakan zakat, infaq, shadaqahnya kepada kami. Semoga senantiasa mendapat kesehatan serta rezeki yang melimpah, aamiin,” sambungnya.

Pewarta : Yayuk Farida
Editor : Asrofi

Muhammad Asrofi
Muhammad Asrofi
Manusia Biasa dari Kota Emping

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

MEDIA SOSIAL

2,100FansSuka
1,374PengikutMengikuti
128PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles